Cara Screenshot Samsung A11 Pakai Tombol

Nasional

Ilustrasi Cara Screenshot. Sumber: Christian Wiediger/Unsplash.com

Cara screenshot di HP Samsung A11 sangat mudah, lho! Yuk, simak langkah-langkah cara screenshot Samsung A11.

Cara Screenshot Samsung A11

Tentukan layar atau bagian yang ingin di-screenshot.

Tekan tombol power dan volume bawah secara bersamaan hingga shutter berbunyi atau layar berkedip.

Yups! Hanya dengan menekan tombol power dan volume bawah secara bersamaan, Anda sudah dapat melakukan screenshot atau screen capture. Selain mampu melakukan screenshot, HP Samsung A11 juga dapat melakukan long screenshot atau screenshot dengan gambar panjang. Berikut adalah cara screenshot Samsung A11 untuk menghasilkan long screenshot.

Tentukan layar atau bagian yang ingin di-screenshot.

Tekan tombol power dan volume bawah secara bersamaan hingga shutter berbunyi atau layar berkedip.

Jika proses screenshot berhasil akan ada preview screenshot yang muncul di layar Anda.

Saat preview muncul, tekan ikon Long Screenshot berupa gambar persegi di kiri bawah layar preview.

Kemudian, scroll layar yang ingin Anda screenshot. Hasil long screenshot pun dapat dilihat kembali di Galeri.

Fitur dan Harga HP Samsung A11

Samsung A11. Sumber: Samsung.com

Selain mampu memberikan pengalaman screenshot yang mudah, HP Samsung tipe ini juga memiliki beragam fitur canggih yang memudahkan Anda dalam menggunakan ponsel. Berikut adalah daftar keunggulan Samsung A11 yang dilansir dari Samsung.com

Baterai tahan lama. Kapasitas baterai yang mencapai 4.000mAh membuat Samsung A11 lebih tahan lama dibandingkan ponsel lain. Selain itu, Samsung A11 juga sudah memiliki kemampuan fast charging sehingga memudahkan Anda yang selalu membutuhkan HP untuk bekerja sehari-hari.

Prosesor tinggi dan RAM besar. Prosesor Octa-core dan RAM 3GB pada ponsel ini memberikan performa maksimal ketika Anda menggunakannya untuk mengedit video pendek, memainkan game, atau menonton film.

Sensor sidik jari. Sensor sidik jari di bagian belakang ponsel dapat memberikan proteksi keamanan ganda pada ponsel karena hanya sidik jari yang didaftarkan di ponsel yang mampu membuka ponsel ini.

Ultra wide camera, fitur ini dapat mengambil gambar hingga 115 derajat sehingga hasil foto Anda tampak begitu luas seperti tanpa batas.

Gimana, apakah Anda tertarik untuk membeli atau memberikan Samsung A11 kepada orang terkasih? Harga ponsel Samsung ini dibanderol sekitar 1,7 hingga 2 juta rupiah. (AA)

Leave a Reply