Makanan Super Tomat Ungu Berhasil Diciptakan, Ini Khasiatnya

Makanan Super Tomat Ungu Berhasil Diciptakan, Ini Khasiatnya

Nasional

Ilustrasi tomat. Foto: Helmi Afandi Abdullah/kumparan

Buah super tomat ungu bakal bisa menjadi bahan baku salad yang kaya akan manfaat. Varietas baru ini bisa berwarna ungu berkat kandungan antosianin tingkat tinggi di dalamnya.

Antosianin sendiri adalah pigmen dalam blueberry yang menempatkan buah ini masuk dalam kategori makanan super. Adapun tomat ungu diciptakan oleh Cathie Martin di John Innes Center, Inggris. Dalam sebuah penelitian yang melibatkan hewan ditemukan fakta bahwa hidup tikus 30% bisa lebih lama ketika mereka mengonsumsi tomat ungu.

Dalam jurnal Nature Biotechnology peneliti bilang, makanan kaya antosianin tingkat tinggi sangat bermanfaat dalam mencegah penyakit. Namun, kadar antosianin dalam buah dan sayuran yang sering kita konsumsi tidak cukup untuk memberikan manfaat secara optimal.

Untuk mengatasi masalah ini, peneliti mencoba merekayasa genetik tomat kaya antosianin sehingga rona buah mengalami perubahan menjadi warna ungu karena kandungan antosianinnya meningkat tiga kali lipat.

“Tomat memiliki sekitar 30.000 gen, dan secara alami menghasilkan antosianin di daun dan batangnya,” kata Nathan Pumplin dari Big Purple Tomato kepada IFLScience. “Tomat ungu direkayasa dengan dua gen tambahan dari snapdragon, yang mengaktifkan produksi antosianin ungu alami tomat dalam buah-buahan.”

Lebih lanjut peneliti bilang, manfaat tomat ungu pada tikus mungkin tidak akan sama dengan manusia–membuat hidup 30% lebih lama. Tapi dengan meningkatkan kadar antosianin pada tomat jelas bisa memberi manfaat lebih ketimbang mengonsumsi tomat biasa.

Tomat ungu hasil rekayasa genetik itu sekarang ada dalam pemantauan Norfolk Plant Science yang memulai proses rekayasa pada 2021. Jika berhasil dikembangkan, maka bukan tidak mungkin di masa depan kita bisa menikmati rasa dari tomat super tersebut, atau membudidayakannya secara langsung.

Kabar baiknya, teknologi mengubah tomat biasa menjadi tomat ungu bisa dilakukan pada semua varietas tomat.

“Kami bekerja dengan badan pengatur AS (USDA dan FDA) untuk mendapatkan persetujuan,” kata Pumplin. “Kami juga menjajaki kemitraan dengan perusahaan dalam rantai pasokan tomat untuk membawa produk kami ke pasar, dan terus membiakkan nutrisi ungu menjadi varietas tomat yang lebih lezat.”