Cara Menambahkan Link di Bio TikTok

Nasional

Ilustrasi TikTok. Foto: SAM-RIZ44 by https://pixabay.com

Cara menambahkan link di bio TikTok penting diketahui untuk kreator atau pun pemilik bisnis yang memasarkan produk mereka di TikTok.

TikTok tidak hanya menjadi sebuah media sosial yang berguna untuk membagikan kegiatan sehari-hari saja. Namun, banyak pelaku bisnis yang memanfaatkan platform ini untuk promosi. Biasanya, mereka akan menautkan URL website merek di bio TikTok.

Dengan cara itu, calon pembeli yang ingin cek produk lebih dalam bisa dengan mudah klik URL, sehingga mereka tidak perlu melakukan pencarian secara manual.

How To Tekno akan membagikan bagimana cara menambahkan banyak link di bio TikTok dan tips membuat link tersebut menjadi lebih optimal.

Cara Menambahkan Link di Bio TikTok

Seperti layaknya media sosial lain, TikTok memberikan fitur agar penggunanya bisa menambahkan link di bio mereka. Berikut ini tutorial cara menambahkan link Telegram di bio TikTok, dikutip dari Later Blog:

Cara Menambahkan Link di Bio TikTok
Cara menambahkan link di bio TikTok adalah alihkan dulu akunnya ke Bisnis. Lalu, masuk ke pengaturan Settings and Privacy. Kemudian, pilih Manage Accounts dan klik Switch to Business Account.
Alihkan Akun ke Bisnis dan Masuk Pengaturan
Pengguna harus mengalihkan akun mereka ke akun Bisnis agar bisa menggunakan fitur tautan di bio. Masuk ke pengaturan ‘Settings and privacy’ TikTok. Kemudian, pilih ‘Manage account’, kemudian klik ‘Switch to Bussiness Account’ dan konfirmasi permintaan dengan tekan ‘Switch’ pada jendela yang muncul.
Klik Edit Profil dan Tambahkan Link di Website
Jika sudah, klik ‘Edit Profil’ dan tambahkan link di bagian ‘Website’. Sekarang, di bio TikTok-mu sudah ada link yang bisa di klik.

Cara Mengoptimalkan Tuatan di Bio TikTok

Link di bio TikTok memberikan banyak keuntungan untuk pelaku bisnis. Namun, di TikTok hanya bisa memungkinkan pengguna memberikan satu link saja.

Untuk mengoptimalkan penggunaan tautan di bio TikTok, kamu bisa menggunakan bantuan berbagai website agar bisa menambahkan lebih dari satu link ke bio TikTok.

Yang paling banyak dipakai masyarakat Indonesia adalah Linktree, caranya adalah sebagai berikut:

Buka website linktr.ee di browser kamu dan lakukan registrasi akun untuk melanjutkan. Ikuti proses registrasi dan pilih paket yang tersedia, kamu bisa memilih paket Free.

Setelah proses registrasi selesai, kamu bisa menambahkan beberapa link. Klik ‘Add New Link’ dan tulis judul serta URL-nya, ulangi proses ini hingga semua link yang kamu inginkan selesai dimasukkan.

Cara mengoptimalkan link di bio TikTok. Foto: Nada Shofura/kumparan

Kamu bisa copy My Linktree dan sematkan ke bio TikTok dengan cara seperti petunjuk di atas. Nantinya, jika ada calon pembeli yang klik link di Bio TikTokmu akan mengarah ke Linktree dan mereka bisa memilih link sesuai dengan kebutuhannya.

Cara mengoptimalkan link di bio TikTok. Foto: Nada Shofura/kumparan

Itulah tutorial cara menambahkan link di Bio TikTok. Ingat, kamu harus mengubah TikTok personal menjadi TikTok bisnis agar muncul fitur website ketika edit profil.

Dengan begitu, kamu bisa lebih mudah mengarahkan pembeli menuju ke website atau link marketplace tokomu.

(NSF)

Leave a Reply