Daftar Roster Mobile Legend di SEA Games

Daftar Roster Mobile Legend di SEA Games

Nasional

SEA Games 2021 Hanoi, Vietnam. (Foto: Southeast Asian Games Federation)

Daftar roster Mobile Legend di SEA Games sudah diumumkan pada Rabu (9/3) melalui siaran live streaming di akun Instagram @garudaku.esi. PB ESI telah memutuskan Timnas Mobile Legends Indonesia terdiri dari tujuh atlet pro player.

Dalam live tersebut, PB ESI mengumumkan roster dan atlet timnas esports yang mewakili Indonesia di SEA Games 2021. Pesta olahraga yang diadakan oleh seluruh negara bagian Asia Tenggara ini diselenggarakan di Hanoi, Vietnam.

Rencananya, SEA Games akan digelar pada 13-22 Mei 2022. Pada cabang Mobile Legends, Indonesia berada di grup B bersama Laos, Thailand, dan Filipina. Sedangkan Grup B, diisi oleh Kamboja, Vietnam, Myanmar, Singapura, dan Malaysia.

Kredit dan pengawasan lebih di grup B akan tertuju pada timnas Filipina. Pada di SEA Games 2019, langkah Indonesia untuk meraih emas di Mobile Legends dihentikan oleh Filipina dengan skor pertandingan 2-3 pada babak Grand Final. Berikut adalah daftar roster Mobile Legend di SEA Games mobile.

Pelatnas Roster Mobile Legends Diikuti 24 Pemain

Pengurus Besar Esports Indonesia. (Foto: Website Resmi PB ESI)

Sebelum menentukan siapa saja yang termasuk ke dalam roster Mobile Legends untuk berlaga di SEA Games 2021 Hanoi, Vietnam, PB ESI telah melakukan Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) yang diselenggarakan sejak awal.

Persiapan tersebut diselenggarakan di Jeep Station Indonesia (JSI) Megamendung, Puncak, Kabupaten Bogor. Para kandidat diberi bekal sekaligus seleksi yang meliputi kegiatan peningkatan kemampuan yang terdiri dari Psikologi, Analisis, Strategi, Fisik, Mental dan Nutrisi.

Pelatnas pada cabang Mobile Legends diikuti oleh 24 pro player. Seluruh atlet yang dipanggil Pelatnas terdiri dari 4 jalur seleksi, yaitu Prestasi, PON, Kejurnas dan Rekomendasi.

Kabar kurang baik datang dari salah satu roster EVOS Legends yang mengikuti Pelatnas, yaitu Rekt. Ia mengundurkan diri dari Timnas Indonesia, karena mengalami masalah pada bagian tangannya.

Daftar Roster Mobile Legend di SEA Games

Roster timnas Indonesia pada cabang Mobile Legends kali ini, diisi oleh 3 tim raksasa, yaitu RRQ Hoshi, ONIC Esports, dan EVOS Legends. Berikut adalah daftar roster Mobile Legend di SEA Games 2021:

Albert Neilsen Iskandar ‘Alberttt’ – RRQ Hoshi – Jungler

Gilang ’Sanz’ – ONIC Esports – Jungler

Calvin Winata ‘CW’ – ONIC Esports – Gold Laner

Nicky Fernando ‘Kiboy’ – ONIC Esports – Roamer

Calvin ‘Vyn’ – RRQ Hoshi – Roamer/Midlaner

Rivaldi Fatah ‘R7’ – RRQ Hoshi – EXP Laner

Ihsan Besari Kusudana ‘Luminaire’ – EVOS Legends – Midlaner

Roster Indonesia di Mobile Legends ini akan dipandu oleh tim ofisial yang terdiri dari:

James Chen – Coach

Adi Syofian Asyauri – Coach

Bramanthyo Rinaldy – Manager

Ronaldo Aditya Lieberth – Analyst

Terselip fakta menarik pada roster Mobile Legends untuk SEA Games 2021, yaitu seluruh pemain pada SEA Games 2019 tergantikan, sehingga semua pemain di timnas Mobile Legends kali ini diisi oleh wajah-wajah baru.

Daftar roster Mobile Legend di SEA Games dari Indonesia pun harus berada di pot neraka, karena satu grup dengan Filipina dan Thailand. Kedua negara tersebut bisa menjadi batu sandungan paling keras di fase grup pada perjalanan menuju #emasuntukgaruda.

(FS)