Cara Menghitung Masa Kerja di Excel Terbaru 2022

Cara Menghitung Masa Kerja di Excel Terbaru 2022

Nasional

Ilustrasi cara menghitung masa kerja di Excel terbaru. Foto: Pexels.com

Cara menghitung masa kerja di Excel terbaru bisa kamu lakukan dengan mudah dan cepat menggunakan rumus umum yang tersedia. Penghitungan masa kerja ini biasanya dilakukan untuk mengetahui waktu bekerja seorang karyawan di suatu perusahaan.

Hal tersebut biasanya digunakan untuk menjumlahkan total gaji dan bonus karyawan dalam kurun waktu tertentu. Untuk menghitung masa kerja tersebut, kamu bisa memanfaatkan aplikasi Microsoft Excel yang berfungsi untuk memudahkan dalam mengolah berbagai data.

Aplikasi tersebut dilengkapi berbagai fitur dan rumus (formula) untuk mendukung setiap pengguna dalam mengolah berbagai data. Dengan rumus tersebut, kamu tak perlu menghitung data secara manual dan hanya perlu memasukkan rumus pada setiap data.

Lantas, bagaimana cara menghitung masa kerja di Excel dengan bantuan rumus? Simak penjelasannya di bawah ini.

Cara Menghitung Masa Kerja di Excel Terbaru

Melansir dari laman bantuan Microsoft, cara menghitung masa kerja di Excel terbaru bisa mengunakan fungsi DATEDIF. Fungsi tersebut berguna untuk menghitung jumlah hari, bulan, dan tahun dalam suatu kurun waktu yang dituliskan dalam Excel.

Kamu perlu menuliskan rumus secara manual untuk menggunakan fungsi DATEDIF pada Excel. Sebab, rumus tersebut tidak tersedia di berbagai fitur dalam aplikasi Microsoft Excel.

Berikut ini rumus DATEDIF untuk menghitung masa kerja di Excel terbaru:

DATEDIF(start_date;end_date;satuan)

Dengan keterangan, sebagai berikut:

start_date adalah tanggal mulai, bisa diubah dengan cell yang berisi tanggal mulai.

end_date adalah tanggal selesai, bisa diubah dengan cell yang berisi tanggal selesai.

Satuan (unit) adalah periode yang diinginkan (Y = tahun, M = bulan, D = hari).

Ketentuan Cara Menghitung Masa Kerja di Excel

Ilustrasi cara menghitung masa kerja di Excel terbaru. Foto: Pexels.com

Berikut ini cara menghitung masa kerja di Excel terbaru yang bisa kamu pahami terlebih dahulu sebelum mencobanya:

1. Menghitung jumlah hari

Apabila diketahui tanggal mulai berada di sel D18, tanggal selesainya di E18, dan satuan yang digunakan adalah hari. Maka berikut rumus menghitung jumlah hari pada masa kerja di Excel:

=DATEDIF(D18,E18,”d”)

2. Menghitung jumlah minggu

Jika diketahui tanggal mulai berada di sel D15 dan tanggal selesainya di E15, satuan yang digunakan adalah minggu. Karena tak ada rumus DATEDIF untuk minggu, maka pada akhir rumus dapat dibagi dengan tujuh. Dengan begitu, rumusnya menjadi:

=DATEDIF(D15,E15,”d”)/7

3. Menghitung jumlah bulan

Jika tanggal mulai berada di sel D7 dan tanggal selesai berada di E7, satuan yang digunakan adalah bulan. Dengan begitu rumusnya ialah:

=DATEDIF(D7,E7,”m”)

4. Menghitung jumlah tahun

Untuk mengetahui jumlah tahun jika diketahui tanggal mulai berada di sel D3 dan tanggal selesainya di E3. Karena satuan yang diinginkan adalah tahun, sehingga rumus yang dimasukkan adalah:

=DATEDIF(D3,E3,”y”)

5. Penghitungan keseluruhan

Kalau ingin menggabungkan satuan tahun, bulan, dan hari dalam penghitungan masa kerja, kamu dapat menggunakan formula berikut ini:

=DATEDIF(start_date,end_date,”y”)&”tahun”&DATEDIF(start_date,end_date,”ym”)&”bulan”&end_date-DATE(Year(end_date),MONTH(end_date),1)&”hari”

(FNS)